Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Peringati Hari Perempuan Internasional, PC PMII Kota Dumai Adakan Seminar dan Dialog

Peringati Hari Perempuan Internasional, PC PMII Kota Dumai Adakan Seminar dan Dialog



Berita Baru, Dumai – PC PMII Kota Dumai mengadakan seminar dan dialog memperingati Hari Perempuan Internasional di Ballroom Hotel Grand Zuri, Dumai, Jumat (18/3/2022).

Acara ini mengusung tema “Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Lingkungan Belajar”.

“Tema kegiatan ini merupakan bentuk kecintaan dan kepedulian PMII terhadap Kota Dumai karena persoalan kekerasan dan pelecehan seksual biasanya sering terjadi dan menimpa kaum hawa acapkali terjadi,” kata Ketua Pelaksana Acara, Syahrizal Rahman saat memberikan kata sambutannya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa instansi pemerintahan, yakni Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Hardianto, Wakil DPRD Kota Dumai Bahari, Asisten I Pemerintah Kota Dumai Yusrizal, Polres Kota Dumai dan Dandim 0320 Kota Dumai.

Hadir juga sejumlah organisasi kepemudaan dan kemahasiswaan.

Ada 3 narasumber yang berbicara dalam kegiatan ini. Di antaranya, Kepala Dinas PPPA Dumai Maini Asna, Iptu Yusnelly dari Polres Dumai, dan Mustikowati Ummul Fitriyyah dari Pusat Study Gender dan LPPM UIN Suska Riau.

Dalam pembahasannya, Maini Asna mengatakan, segala bentuk kekerasan seksual yang terjadi di daerah manapun berawal dari rasa ingin mencoba. Akan tetapi, keinginan tersebut bersifat negatif dan rasa penasaran yang sangat luar biasa.

“Semua itu karena rasa ingin mencoba atau penasaran, maka karena itu tentunya perlu adanya bimbingan pengetahuan mengenai sex education. Hal utama dan sangat penting juga adalah nasehat orang tua dan tak lepas juga dari lingkungan pergaulan sehingga lingkungan menjadi tempat seseorang itu mengenal serta belajar dengan bentuk konsep pemaparan yang positif sehingga nantinya hal yang negatif tidak bercampur lagi,” ujar Kadis PPPA Dumai Maini Asna.

Usai diskusi, Ketua PC PMII Dumai Rizky Ramadhani menyampaikan, PMII bukan hanya sekedar organisasi yang hanya fokus mempelajari ilmu-ilmu keislaman saja tapi juga ilmu tentang Indonesia, sosial-politik, dan budaya.

Maka dengan terlaksana kegiatan ini PMII siap menjawab tantangan zaman dan siap menjadi garda terdepan dalam memberantas serta melakukan pencegahan kekerasan seksual,” kata Ketua PC PMII Dumai, Rizky.

“Dengan berbekalkan keyakinan serta tekad yang kuat dan bantuan dari semua pihak yang terlibat, PMII siap untuk menjadi garda terdepan sekaligus siap bersinergi dengan instansi Pemerintah, masyarakat, organisasi kemahasiswaan, tokoh adat, dan tokoh agama untuk sama-sama melawan pencegahan seksual di lingkungan belajar dan masyarakat,” imbuhnya.

Sekretaris PC PMII Dumai, Faisal turut menambahkan, dengan adanya seminar dan dialog Hari Perempuan International tersebut diharapkan bisa memberikan edukasi kepada seluruh peserta yang hadir.

“Sebagai sarana belajar tentang bahayanya kekerasan seksual, dan supaya korban kekerasan seksual juga jangan takut untuk speak up di media sosial,” ujarnya.

Penulis : Sanarto